January 6, 2019
(Medan) Setelah memberikan Workshop Psikologi Anak untuk para dewan guru SMP dan SMA Afisme, pada tanggal 5 Januari 2019 Divisi Mutu dan SDM Al-Fityan School Medan kembali menggelar Seminar Parenting untuk para orang tua siswa dengan mengambil tema “Cegah Kecanduan Game, Pornografi dan LGBT dari Rumah”. Seminar ini kembali diisi oleh Kak Sinyo dari Jawa Tengah, ianya merupakan pakar game, penulis, penggiat sosial dan pemilik Yayasan Peduli Sahabat, yang berkonsentrasi pada pendampingan korban LGBT.
Acara dimulai pada pukul 09.00 Wib dan berakhir pada pukul 12.00 Wib. Para orang tua merasa senang dengan diadakannya acara semacam ini, karena disamping banyak mendapatkan ilmu dan info terbaru, ternyata banyak hal-hal kecil yang sudah terbiasa dilakukan, namun hal itu cukup berkontribusi terhadap perubahan perilaku anak, sehingga menggiring anak-anak ke arah LGBT.
Dengan diadakannya acara semacam ini, sekolah dan orang tua dapat bersinergi dalam mengawasi perkembangan anak, dengan begitu kecenderungan anak untuk menyimpang dapat diminimalisir. (afisme/is)