December 8, 2014
Medan) Untuk mengembangkan wawasan para dewan guru di Yayasan Al-Fityan School Medan Divisi Mutu dan SDM Afisme menggelar kegiatan yang diberi nama “Workshop Psikologi Anak” dengan menghadirkan pembicara dari Jawa Barat Agung Sugiarto, S.Pd atau yang akrab disapa Kak Sinyo. Beliau merupakan penulis yang aktif, yang mengambil passion pada dunia remaja dan penyimpangan perilaku seks, serta aktif pula melakukan konseling kepada orang-orang yang sudah terkena dampak LGBT dan cara penyembuhannya. Kegiatan yang diselenggarakan selama dua hari ini (3-4 Januari 2019) diberi tema “Deteksi Dini Maniak Game dan LGBT pada Anak dan Manajemen Terapi Pendampingannya”.
Selama dua hari penuh dari mulai pukul 08.00 Wib – 16.00 Wib seluruh peserta yang terdiri dari Dewan Guru SMP & SMA Afisme dengan tekun mengikuti sajian materi yang disampaikan oleh Kak Sinyo. Model workshop yang diterapkan adalah sistem dua arah, materi disampaikan dan jika ada hal-hal yang perlu ditanyakan, bisa langsung diinterupsi oleh peserta. Disampaing itu seluruh peserta juga tidak hanya disuguhkan materi, namun ada juga sesi praktek langsung bagaimana cara mendeteksi anak-anak yang terindikasi dengan maniak game dan perilaku yang mengarah kepada LGBT.
Seluruh peserta merasa sangat puas dengan diadakannya workshop ini, karena banyak informasi baru yang selama ini tidak menjadi perhatian para guru, padahal fenomenanya sudah akrab ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Semoga ilmunya bermanfaat dan berguna untuk kemajuan generasi kedepan. (afisme/is)