
Medan, 2 Januari 2025 – Al-Fityan School Medan memulai tahun baru dengan semangat peningkatan kualitas pendidikan melalui pelatihan guru yang berlangsung pada 2 dan 3 Januari 2025. Acara ini diselenggarakan di Aula Al-Furqon, Gedung SMA lantai 4, dan dihadiri oleh para guru dari berbagai jenjang pendidikan di lingkungan Al-Fityan School Medan. Kegiatan pelatihan ini dibagi dua kelompok, yaitu pelatihan guru mata pelajaran dan pelatihan guru Al-Quran.
Kegiatan pelatihan ini dibuka oleh direktur Al-Fityan school Medan ustadz Tanwil Bahri Lubis,Lc yang berpesan kepada seluruh guru agar terus meningkatkan skill profesionalisme sebagai guru, dan sadari bahwa kita adalah orang yang harus senantiasa belajar.
Pelatihan Guru Mata Pelajaran
Pelatihan guru bertema “Merancang Asesmen Inspiratif: Asesmen untuk Pembelajaran, Bukan Hanya Mengukur untuk Nilai”. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam kepada para guru tentang bagaimana merancang asesmen yang tidak hanya berfokus pada hasil nilai (angka), tetapi juga mendukung pembelajaran yang inspiratif dan bermakna bagi siswa.
Kegiatan yang difasilitasi oleh trainer Nasional, Bapak Lukman Fajar Purwoko, MT yang juga praktisi pendidikan berjalan dengan lancar, dari pemaparan materi asesmen, diskusi, dan simulasi semua kegiatan dikemas dalam bentuk yang berpariatif dan diikuti dengan antusias oleh seluruh guru.
Pelatihan Guru Al-Quran
Pelatihan khusus untuk guru Al-Qur’an dilaksanakan dengan tema “Optimalisasi Capaian Hafalan Qur’an Siswa dengan Pendekatan Tadabur” dan “Implementasi Pembelajaran Metode Tamayuz”. Program ini dirancang untuk meningkatkan efektivitas metode pengajaran Al-Qur’an, sehingga siswa dapat menghafal Al-Qur’an dengan lebih baik dan memahami maknanya melalui pendekatan tadabur.
Pemateri dalam pelatihan guru Al-Qur’an diisi oleh ustadz Assoc. Prof. Dr. Usman Jakpar, Lc, MA. dan ustadz Musdar Bustamam Tambusai, Lc. dengan dipandu oleh Ustadz Zainul Akmal, S.Pd.I.
Kedua pelatihan ini merupakan bagian dari komitmen Al-Fityan School Medan dalam meningkatkan kompetensi tenaga pendidik untuk menciptakan proses belajar mengajar yang berkualitas. Dengan tema yang relevan dan pemateri berpengalaman, acara ini diharapkan dapat membawa dampak positif bagi seluruh peserta dan penerapan pembelajaran di sekolah.

